Kekayaan budaya Indonesia tidak hanya terletak dalam busana tradisional, tari-tarian ataupun bahasa daerah saja, perhiasan Indonesia dari berbagai daerah pun memiliki daya tarik tersendiri.
Biasanya perhiasan ini digunakan pada upacara adat maupun acara pernikahan yang mengusung tema adat istiadat. Kabarnya perhiasan tradisional tersebut sudah ada sejak zaman nenek moyang kita.
Dahulu kala perhiasan merupakan kerajinan berbahan logam dan telah menjadi salah satu catatan peradaban yang tidak boleh dilupakan, khususnya oleh masyarakat pribumi.
Sejarah Dan Fungsi Perhiasan Di Kalangan Masyarakat Indonesia
Menurut berbagai sumber, perhiasan Indonesia ada di tengah-tengah peradaban manusia sejak tahun 6500 tahun lalu atau lebih tepatnya yaitu pada masa epipaleolitik.
Di zaman tersebut manusia purba bertahan hidup dengan melakukan food gathering. Sedangkan perhiasan umumnya terbuat dari bahan sederhana seperti daun, bunga, buah, kayu, kulit, dan tulang belulang binatang yang ditemukan di alam bebas.
Pada masa ini juga fungsi perhiasan itu hanya sebagai alat untuk berburu saja.
Beralih ke masa perundagian, perhiasan Indonesia terbuat dari besi tuang yang dikreasikan menjadi gelang kaki, gelang tangan, dan kalung serta mempunyai fungsi sebagai dekorasi tubuh masa kuno.
Lalu di masa Hindu-Budha, pembuatan perhiasan mengalami perkembangan yang lebih signifikan di mana perhiasan terbuat dari bahan yang lebih berkualitas seperti emas, kaca, dan tembaga.
Setelahnya, ditemukan pula peninggalan sejarah berupa perhiasan yang terbuat dari kerang dan bebatuan mewah seperti kadeson dan jaspin.
Seiring perkembangan zaman, perhiasan Indonesia pun mengalami perubahan yang pesat. Pada awalnya hanya dikenakan di area tangan, leher, dan kaki, kini perhiasan bisa dikenakan hampir di seluruh tubuh seperti telinga, rambut, dan kepala.
Ragam Perhiasan Khas Indonesia
Sebagai negara yang kaya akan budaya dan adat istiadat, Indonesia memiliki beragam perhiasan khas yang berasal dari berbagai daerah. Berikut ini ragam perhiasan Indonesia yang dapat Anda temukan di berbagai daerah:
-
Jawa Barat
Perhiasan Indonesia khas Jawa Barat biasanya digunakan dalam acara pernikahan. Seringkali perhiasan khas Jawa Barat tersebut dikenakan oleh pengantin wanita.
Contohnya giwang dan kalung tiga susun.
Giwang merupakan subang yang memiliki ukuran kecil sedangkan kalung tiga susun merupakan kalung bersusun tiga terbuat dari emas. Kalung tiga susun tersebut memiliki makna tiga fase kehidupan, yaitu kelahiran, pernikahan, dan kematian.
-
Sumatera Barat
Bukan hanya pakaian adatnya yang nampak unik, Sumatera Barat juga memiliki perhiasan tradisional yang cukup terkenal di kalangan masyarakat Indonesia.
Salah satu perhiasan Indonesia ini memiliki bentuk yang unik dan dikenal dengan nama Suntiang Anak Daro (mahkota anak perempuan Minang).
Perhiasan ini berupa mahkota yang terbuat dari emas dan sering dikenakan oleh pengantin perempuan Minang dalam upacara adat pernikahan.
-
Sulawesi Selatan
Perhiasan Indonesia khas Sulawesi Selatan biasanya akan digunakan bersamaan dengan baju daerahnya yang dinamakan dengan baju bodo.
Perhiasan yang digunakan berupa tokeng atau kalung bersusun. Tokeng banyak digunakan oleh bangsawan karena perhiasan tersebut melambangkan kasta seseorang di masyarakat Sulawesi Selatan.
Karena itulah perhiasan ini tidak boleh dikenakan oleh sembarang orang.
-
Kalimantan Selatan
Sebagai lambang kesucian, perhiasan Indonesia khas Kalimantan Selatan kerap digunakan pada saat acara-acara pernikahan.
Perhiasan tersebut terdiri dari kembang goyang berapun, anting-anting, kalung ramban rangkap tiga, kalung marjan, galang karuncung, dan cincin listring.
-
Madura
Salah satu perhiasan ikonik di kalangan masyarakat Indonesia ini dikenal dengan istilah penggel. Perhiasan ini merupakan hiasan pergelangan kaki yang terbuat dari emas atau perak.
Penggel dapat diartikan sebagai simbol kebanggaan wanita Madura. Kabarnya perhiasan Indonesia khas Madura ini sering digunakan oleh anak-anak perempuan supaya lebih betah tinggal di dalam rumah.
Anda bisa menjadikan perhiasan sebagai penyempurna penampilan di berbagai acara dengan memilih berbagai koleksi perhiasan cantik dari Adelle Jewellery, toko perhiasan terpercaya dan bersertifikasi.
Temukan berbagai inspirasi perhiasan dalam berbagai model dan jenis dengan mengunjungi website atau offline store Adelle Jewellery.