Berapa Harga Cincin Lamaran Emas Asli 24 Karat

29 October 2021 | 06:21 WIB
Berapa Harga Cincin Lamaran Emas Asli 24 Karat image

Cincin lamaran adalah sesuatu yang paling penting pada saat kita akan melamar seseorang. Cincin merupakan simbol dari seorang pria terhadap wanita pujaan hatinya untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius. 


 
Banyak sekali model cincin buat lamaran di pasaran yang memiliki bentuk, ukuran, berat, dan juga harga yang beragam. Maka dari itu akan lebih baik jika Anda cari tahu lebih dahulu harga maupun kadar emas yang terkandung dalam perhiasan yang akan akan di beli nantinya.
 

Cincin Lamaran Emas yang Paling Bagus untuk Digunakan


Baca Juga : Tips Memilih Cincin Pernikahan yang Tepat



Parisian Je T'Aime Ring
Banyak orang yang berpikir jika cincin lamaran emas yang memiliki kadar tinggi 24 karat bisa membuat cincin yang Anda miliki terlihat lebih indah dan mempunyai kualitas terbaik.

Namun yang harus diperhatikan adalah semakin tinggi kadar kemurnian emas dari sebuah cincin, maka cincin tersebut juga akan memiliki sifat yang lebih lunak.

Hal ini dapat membuat cincin mudah terkena goresan dan saat terkena  benturan dapat berubah bentuk dengan mudah. 
 
Banyak ahli berpendapat kadar emas terbaik dalam sebuah perhiasan adalah 75% emas atau setara dengan 18K seperti yang dipakai oleh Adelle Jewellery. Kadar emas 18K memiliki tingkat ketahanan yang pas untuk diolah sebagai cincin buat lamaran dan akan sangat aman dikenakan sehari-hari. 
 
Jadi rekomendasi cincin lamaran emas yang paling tepat adalah cincin yang memiliki kadar 18K, terutama jika cincin akan disematkan berlian. 

Harga Cincin Lamaran Emas 24 Karat



Yours Forever Embrace
Harga emas pada umumnya fluktuatif dan tidak bisa dipastikan karena beberapa faktor, seperti politik global, ekonomi, krisis, resesi, atau perang. Setiap toko emas pun biasanya akan memberikan harga yang berbeda-beda. 
 
Selain beberapa faktor diatas, kadar emas juga mempengaruhi harga dari cincin lamaran. Cincin lamaran emas asli 24 karat pastinya memiliki harga yang jauh lebih mahal jika dibandingkan cincin emas 18 karat.

Hal ini karena emas dengan kadar 24 karat terbuat dari emas murni tanpa campuran apapun, sedangkan emas di bawah 24 karat memiliki kandungan emas yang dicampur dengan bahan logam lainnya.
 
Sebelum membeli cincin lamaran, penting untuk mempertimbangkan karat emas yang akan dipilih serta kondisi ekonomi dan politik dunia. Dengan begitu, Anda dapat lebih mudah memprediksi harga emas yang sedang berlaku dan mendapatkan penawaran terbaik sesuai dengan budget Anda.