Ide Emas Sebagai Seserahan Pernikahan yang Out of The Box

01 February 2022 | 06:51 WIB
Ide Emas Sebagai Seserahan Pernikahan yang Out of The Box image

Emas adalah salah satu logam mulia yang paling digandrungi oleh banyak wanita. Saking diminatinya, emas kini menjadi sasaran utama untuk dijadikan sebagai seserahan dalam acara lamaran maupun pernikahan.

Seserahan emas pernikahan yang sering disebut sebagai mahar ini juga hadir dalam berbagai model dan jenis.

Lantas apa saja emas yang paling umum digunakan sebagai seserahan?

Makna Seserahan dalam Pernikahan

https://adellejewellery.com/id/product/love-metric-love-lock

Seserahan adalah simbol yang berarti calon pengantin pria mampu menafkahi calon istri dengan baik setelah menikah.

Seserahan tersebut juga dijadikan ajang pembuktian bagi calon pengantin pria bahwa mereka mampu menafkahi calon pengantin wanita setelah mereka terikat dalam janji suci pernikahan.

Untuk membuktikannya, tidak jarang calon pengantin pria mempersembahkan seserahan yang memiliki nilai tinggi seperti emas dan barang berharga lainnya.

Seserahan emas pernikahan sendiri menjadi benda berharga yang paling banyak dipilih oleh calon pengantin pria untuk diberikan pada calon pengantin wanita. 

Seserahan emas pernikahan pun hadir dalam berbagai bentuk dan desain.

Selain itu, tidak sulit untuk mendapatkan perhiasan emas untuk seserahan yang sesuai dengan selera serta karakteristik calon pengantin.

Dengan begitu, seserahan emas tersebut akan memiliki makna yang lebih dari sekedar prestige.  

Jenis Emas Yang Paling Umum Digunakan Dalam seserahan

 

Berikut beberapa jenis emas yang paling umum digunakan dalam seserahan, antara lain:

  • Cincin Emas

Seringkali cincin emas digunakan sebagai mahar atau seserahan. Cincin emas juga biasanya digunakan sebagai simbol ikatan antara kedua mempelai yang saling jatuh cinta dan ingin membangun bahtera rumah tangga bersama.

Jika ingin menjadikan cincin sebagai seserahan emas pernikahan, sebaiknya pilihlah kadar emas dengan kualitas terbaik yakni 24 karat.

  • Kalung Emas

Tidak hanya cincin, kalung emas juga sering dijadikan sebagai seserahan emas pernikahan. Jenis perhiasan ini memiliki keindahan yang dapat mempercantik penampilan sang mempelai wanita.

Bila Anda ingin membuat mempelai Anda bahagia dengan isi seserahan, pastikan Anda menyertakan kalung emas di dalamnya.

  • Gelang Emas

Selain dua pilihan perhiasan di atas, gelang emas pun umumnya digunakan sebagai seserahan emas pernikahan. Gelang emas sendiri pun memiliki makna mendalam, yakni sebagai simbol adanya ikatan antara laki-laki dan perempuan.

Itulah mengapa gelang emas menjadi salah satu pilihan yang biasa digunakan untuk mahar.

Itulah beberapa beberapa jenis emas yang paling umum digunakan sebagai seserahan pernikahan. Dari pilihan di atas, manakah yang Anda pilih untuk dijadikan sebagai seserahan di hari istimewa bersama pasangan?

Rekomendasi Seserahan Emas Pernikahan yang Out of the Box


 

https://adellejewellery.com/id/product/love-metric-companion

Hampir di setiap pernikahan, seserahan dengan menggunakan emas menjadi barang wajib untuk disertakan. Selain memiliki nilai yang tinggi, seserahan emas pernikahan pun dapat menjadi simbol cinta dari pengantin pria untuk pengantin wanita.  

Namun, jika Anda ingin memberikan seserahan emas pernikahan yang out of the box, berikut ini beberapa rekomendasi yang bisa Anda pertimbangkan:

  1. Emas Batangan

Walaupun tidak dapat digunakan sebagai perhiasan yang dipakai untuk anggota badan, pengantin wanita akan senang jika mendapatkan hadiah seserahan emas pernikahan dalam bentuk emas batangan. Pasalnya, emas batangan memiliki nilai yang tinggi dan dapat dijadikan sebagai ladang investasi.

  1. Emas dalam Bentuk Saham

Seperti yang telah anda ketahui sebelumnya, emas dapat dijadikan sebagai wadah investasi yang saat ini paling digandrungi oleh para investor. Namun, ini  juga dapat dijadikan seserahan emas pernikahan. Pasalnya, emas dalam bentuk saham dapat memberikan berbagai keuntungan di masa mendatang, seperti sebagai dana darurat, tidak dibebani pajak, dan tingkat keamanan yang lebih tinggi.

  1. Set Perhiasan Emas

Jika anda memiliki banyak budget dan tentunya ingin membahagiakan calon istri, maka dengan memberikan seserahan emas pernikahan dalam satu set bisa menjadi pilihan yang tepat. Sebagai contoh, Anda dapat menjadikan koleksi Rose D’Amour dari Adelle Jewellery sebagai seserahan di hari pernikahan.

Rose D’Amour merupakan koleksi signature Adelle Jewellery yang terinspirasi dari mawar terindah di dunia yang dapat digunakan sebagai simbol cinta untuk pasangan.

Koleksi perhiasan ini juga dipercantik dengan kehadiran berlian Eternal Flame, yaitu berlian terindah di dunia, dan dilengkapi oleh sertifikat internasional GemEx.

Tidak salah lagi bahwa koleksi perhiasan ini cocok dijadikan sebagai seserahan emas pernikahan yang out of the box.

Temukan berbagai inspirasi seserahan emas pernikahan seperti Rose D’Amour dengan mengunjungi website atau offline store Adelle Jewellery. Anda pun dapat dengan mudah menemukan beragam model dan jenis perhiasan yang bisa mewakili selera Anda dan pasangan.