Tips Melengkapi Penampilan dengan Perhiasan Berlian di Hari Natal

24 December 2021 | 11:05 WIB
Tips Melengkapi Penampilan dengan Perhiasan Berlian di Hari Natal image

Dengan pilihan yang beragam, akan sangat sulit memilih perhiasan berlian yang tepat dijadikan fashion statement untuk hari istimewa seperti Hari Natal.

Namun, bila Anda mengetahui cara mix and match yang tepat, tidak akan sulit kok menyesuaikan pakaian dengan perhiasan untuk membuat penampilan Anda semakin memukau di besar tersebut.

Berikut ini ada beberapa tips untuk melengkapi penampilan Anda dengan perhiasan berlian di Hari Natal nanti:

  1. Sesuaikan dengan Gaya

Penampilan sehari-hari mampu mencerminkan kepribadian Anda. Dalam memilih perhiasan berlian pun bisa disesuaikan dengan gaya sehari-hari sesuai selera Anda. Bila Anda lebih suka penampilan yang lebih bold, pilihlah perhiasan yang dapat merefleksikan gaya tersebut.

Sebaliknya, jika Anda menyukai penampilan yang minimalis, perhiasan berlian dengan konsep sederhana, klasik, namun tepat elegan bisa jadi pilihan Anda. Seperti Essential Eclipse Necklaces dari Adelle Jewellery yang dapat mencerminkan gaya klasik namun tetap elegan bagi penggunannya.

  1. Pertimbangkan Event yang Dihadiri

Jika ingin menggunakan berlian sebagai fashion statement, Anda wajib mempertimbangkan momen terlebih dahulu. Karena momen kali ini adalah Hari Natal, sebaiknya gunakan perhiasan dengan tema hari besar tersebut. Tidak sulit kok menemukan perhiasan berlian bertemakan Hari Natal.

Adelle Jewellery menghadirkan koleksi perhiasan Christmas untuk mempercantik penampilan Anda di hari istimewa tersebut, salah satunya adalah Snowflake Diamond Ring. Sesuai namanya, cincin berlian ini memiliki desain snowflake atau kepingan salju yang terbuat dari emas dan berlian berkualitas tinggi.

  1. Less is More

Karena dirayakan satu tahun sekali, mungkin Anda berkeinginan untuk tampil lebih ramai dari biasanya. Sangat mudah untuk terbawa suasana hari raya, tapi tampil berlebihan belum tentu akan membuat Anda terlihat memukau. Bukannya gaya, penampilan Anda malah akan terlihat berantakan. Sebaiknya, terapkan konsep less is more.

Bila tahu cara padu padan yang tepat, penampilan Anda akan enak dipandang meskipun terlihat sederhana. Tidak ada salahnya mengenakan satu atau dua perhiasan berlian namun dengan desain yang menarik. Sebagai contoh Anda dapat memadukan Garland Diamond Pendant dengan Garland Diamond Earrings.

Dua perhiasan berlian yang didesain oleh Adelle Jewellery ini cocok dijadikan sebagai fashion statement untuk merayakan Hari Natal nanti.

  1. Sesuaikan dengan Warna

Memilih aksesoris untuk dikenakan di perayaan Natal akan lebih mudah jika Anda menyesuaikannya dengan warna hari besar tersebut. Natal memiliki warna dominan merah dan hijau. Anda bisa menyesuaikan perhiasan dan fashion item Anda dengan dua warna dominan merah atau hijau untuk mempertegas suasana Natal saat merayakannya bersama orang terkasih.

  1. Jadikan Fashion Statement

Bila ingin menjadikan perhiasan sebagai fashion statement, pastikan Anda menggunakan perhiasan dengan desain unik dan menarik. Dengan begitu, perhiasan tersebut akan membuat impact yang lebih besar pada penampilan Anda. Gunakan pakaian berwarna polos atau netral seperti hitam atau putih.

Kemudian, padukan dengan perhiasan yang lebih bold untuk menyempurnakan penampilan Anda. Sebagai contoh, Reflections Illona Necklace memiliki desain perhiasan yang bold sehingga cocok dipadankan dengan gaya berpakaian yang minimalis.



Kalung yang dipercantik dengan tiga berlian baguette ini terinspirasi dari desain Zellige, yaitu gaya arsitektur geometris dari Maroko dan merupakan pilihan yang tepat untuk dijadikan fashion statement di perayaan Natal nanti.

Dengan menerapkan tips di atas, Anda tidak akan bingung lagi dalam memilih perhiasan yang tepat sebagai fashion statement. Sebagai rekomendasi, koleksi perhiasan Christmas dari Adelle Jewellery didesain dengan sempurna untuk dijadikan sebagai fashion statement saat Anda merayakan Hari Natal bersama orang terkasih.