Clarity
Berlian alami adalah hasil dari karbon yang terpapar panas dan tekanan luar biasa jauh di dalam bumi. Proses ini dapat menghasilkan berbagai karakteristik internal yang disebut 'inklusi' atau inclusions dan karakteristik eksternal yang disebut 'noda' atau blemish. Kedua jenis karakteristik ini yang menentukan nilai Clarity (Kejernihan) dari sebuah berlian.
Blemish (noda) termasuk goresan dan gompalan pada permukaan berlian. Inklusi umumnya ada di bagian dalam, dan beberapa dapat menyebabkan kerusakan pada permukaan batu. Nilai kejernihan berlian terdiri dari sebuah evaluasi dari jumlah, ukuran, sifat, dan posisi dari karakteristik ini, serta bagaimana hal ini memengaruhi penampilan batu secara keseluruhan.
Seperti manusia dengan perbedaan karakteristik yang membuat kita unik, karakteristik Clarity dari sebuah berlian membuatnya berbeda agar bisa membantu ahli permata memisahkan berlian asli dari imitasi. Karena tidak ada dua berlian yang memiliki inklusi yang persis sama, mereka dapat membantu mengidentifikasi setiap batu.