Apa Saja Sih yang perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Gelang Emas?

03 December 2021 | 11:17 WIB
Apa Saja Sih yang perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Gelang Emas? image
Selain digunakan sebagai penunjang dalam penampilan, perhiasan emas banyak dipilih karena dapat digunakan juga sebagai investasi. Pasalnya emas mudah dijual ketika pemiliknya membutuhkan dana bahkan harganya cenderung naik dari tahun ke tahun. Jenis aksesoris emas pun cukup beragam mulai dari cincin, kalung, anting, kacamata, bandana, dan juga gelang emas.

Reflections Baguette Bracelet

Gelang dari emas jadi pilihan yang tepat bagi Anda jika ingin terlihat modis dan elegan pada setiap penampilan. Bentuk gelang pun sangat beragam, sehingga Anda dapat menyesuaikan model dengan karakter, keinginan maupun kebutuhan. Namun sebaiknya selalu pastikan Anda memperhatikan beberapa hal yang ada di bawah ini sebelum membelinya!
 
  • 1. Ketahui Ukuran Pergelangan Tangan Anda


Hal pertama yang penting untuk diperhatikan adalah memastikan terlebih dahulu ukuran pergelangan tangan Anda. Meskipun gelang memiliki tipe dan model yang bagus namun jika ukurannya tidak sesuai tentu akan kurang bagus untuk dipandang. 

Ukur pergelangan tangan dengan penggaris yang lentur atau pita penggaris yang biasanya digunakan para penjahit. Setelah mengetahui keliling pergelangan tangan Anda, Anda pun dapat memilih ukuran gelang yang tepat.
 
  • 2. Pastikan Anda Memahami Harga Ekstra Akibat Aksesori Tambahan


Harga untuk gelang emas polos dan gelang dengan model dan desain yang lebih rumit tentunya memiliki perbedaan. Bahkan setiap tambahan aksesoris memiliki harga yang berbeda pula. 
 
  • 3. Ketahui Kadar Emas atau Karat yang Diinginkan


Selain beberapa hal yang ada di atas, Anda juga perlu memperhatikan kadar emas atau karatnya. Pasalnya jumlah kadar emas akan berpengaruh pada harganya. Semakin tinggi kadar yang ada pada gelang emas maka semakin tinggi pula harganya, begitu sebaliknya.

Jika Anda akan membeli gelang dari emas secara custom pada toko perhiasan mungkin akan lebih mudah menentukan karat yang ingin dibeli. Namun jika membeli gelang yang sudah tersedia dan ready di toko, Anda perlu menanyakan pada pihak penjual mengenai kadar karat gelang tersebut. 
 
  • 4. Ketahui Model Gelang Terbaru


Anda tentu ingin tampil modis dengan model gelang yang kekinian bukan? Jika iya maka sebelum membeli gelang emas cari tahu terlebih dahulu model gelang yang sedang trend. Dengan begitu Anda akan memperoleh model yang sesuai sekaligus terbaru untuk menunjang penampilan. 

Selain datang langsung ke toko perhiasan, Anda bisa memanfaatkan internet untuk mencari trend desain gelang terbaru. Ada cukup banyak toko perhiasan yang memiliki website sehingga Anda bisa berkunjung ke situs tersebut untuk  mengetahui beberapa jenis model gelang terbaru. 
 
  • 5. Temukan Toko Perhiasan yang Terpercaya


Salah satu cara yang bisa digunakan untuk memiliki gelang terbaik adalah dengan membeli pada toko perhiasan yang sudah terpercaya. Toko perhiasan terpercaya biasanya sudah memiliki banyak konsumen dan testimonial yang dapat dipertanggung jawabkan. 

Agar semakin yakin, sebaiknya pilih toko dengan testimoni pelanggan yang bagus. Saat ini juga sudah banyak toko perhiasan yang memiliki website, sehingga Anda akan semakin mudah dalam menemukan informasi yang Anda butuhkan. Selain itu Anda juga bisa menanyakan pada beberapa kenalan atau teman yang pernah membeli gelang pada toko tertentu. 

Essentials Listring Bracelet

Tampil modis tentu bisa sangat mudah dilakukan salah satunya dengan gelang emas yang kekinian. Di atas adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum Anda membeli gelang agar risiko yang tidak diinginkan bisa diminimalisir.

Temukan inspirasi gelang emas hanya di Adelle Jewellery. Toko perhiasan terpercaya dan tersedia banyak koleksi perhiasan berbagai model, jenis dan harga. Kunjungi https://adellejewellery.com/category/bracelets.