5 Perhiasan Termahal Di Dunia Bernilai Historis

22 April 2022 | 04:40 WIB
5 Perhiasan Termahal Di Dunia Bernilai Historis image

Perhiasan bermahkotakan batu mulia seperti berlian seringkali dibanderol dengan harga yang tinggi. Bahkan beberapa di antaranya masuk dalam jajaran termahal di dunia sepanjang sejarah.

Ada alasan tersendiri mengapa perhiasan tersebut dianggap yang paling mahal. Dari mulai penggunaan batu permata atau berlian yang langka, memiliki warna yang cantik, hingga fakta historis di balik keberadaan perhiasan tersebut.

5 Daftar Perhiasan Termahal di Dunia

Berikut ini perhiasan termahal di dunia dengan nilai historis yang menarik untuk diketahui:

  1. Pink Emerald – Cut Graff Diamond

Gemological Institute of America menilai warna perhiasan termahal di dunia ini termasuk yang paling langka, yaitu fancy intense pink dengan berat 24,78 karat. Dihiasi oleh berlian berpotongan emerald, Pink Emerald – Cut Graff Diamond didapatkan oleh seorang pakar perhiasan asal Inggris, Laurence Graff, pada tahun 2010 melalui pelelangan perhiasan di Swiss.

Dia membelinya seharga 46 juta dolar atau sekitar 658 milyar rupiah. Pada saat itu, pembelian yang dilakukan tercatat sebagai pembelian berlian termahal di dunia.

Graff sendiri menganggap bahwa berlian tersebut merupakan yang paling menakjubkan yang pernah dia lihat. Keaslian warna, kemurnian, serta potongannya yang indah menjadi alasan mengapa Graff Diamond memiliki nilai yang fantastis.

  1. L’Incomparable Necklace

Perhiasan termahal di dunia ini dibuat oleh ahli perhiasan asal Lebanon, Mouawad dan dinobatkan sebagai kalung berlian termahal di dunia. Kalung ini menampilkan berlian kuning tanpa cacat internal terbesar di dunia seberat 407,48 karat.

Seolah tidak cukup, kalung ini pun dihiasi oleh 102 berlian putih yang melekat pada rantai kalung berwarna rose gold. Fakta menariknya, berlian kuning tersebut ditemukan secara tidak sengaja di area penambangan berlian Kongo oleh seorang gadis muda pada tahun 1980-an.

Awalnya, berlian tersebut dipamerkan di beberapa museum termasuk Smithsonian Institution di Washington DC sebelum Mouawad mengubahnya menjadi kalung berlian menawan yang dibanderol dengan harga 55 juta dolar atau sekitar 787 milyar rupiah.

  1. The Pink Star

Memiliki berat 58,60 karat, the Pink Star pertama kali dilelang oleh pialang seni Sotheby. Banyak orang kaya yang ingin mendapatkan berlian ini bahkan rela mengeluarkan dana hingga puluhan juta dolar.

Tidak heran karena perhiasan termahal di dunia ini memiliki warna yang langka. The Pink Star pertama kali ditambang tahun 1999 oleh De Beers di Afrika.

Harganya sendiri mencapai 71,2 juta dolar atau mendekati 1 triliun rupiah.

  1. Peacock Brooch by Graff

Perusahaan berlian paling besar dan terpercaya di dunia yang berbasis di London ini menciptakan sebuah bros berbentuk burung merak.

Desainnya yang mewah dan glamor membuat bros tersebut dibanderol dengan harga yang fantastis, yaitu 100 juta dolar atau setara 1,4 triliun rupiah.

Peacock Brooch terbuat dari 1.305 berlian seberat 120,81 karat, sedangkan di bagian tengahnya dihiasi oleh berlian berwarna biru tua dengan berat lebih dari 20 karat.

  1. The Hope Diamond

The Hope Diamond tidak hanya memiliki keindahan yang luar biasa tapi juga melegenda karena rumor kutukan yang melekat di dalamnya.

Berabad lamanya perhiasan ini dimiliki oleh Louis XIV dan Harry Winston sampai akhirnya disumbangkan ke Smithsonian Institution di tahun 1958.

Berlian berwarna biru tua ini memiliki berat 45,52 karat dengan potongan yang antik.

Dihargai hingga triliunan rupiah, The Hope Diamond layak dinobatkan sebagai  perhiasan termahal di dunia karena kelangkaan dan warnanya yang cantik serta nilai budaya di baliknya.

Lima perhiasan di atas memang dikenal memiliki harga yang fantastis. Tetapi, Anda tidak perlu mengeluarkan budget setinggi itu untuk memiliki perhiasan berlian.

Kunjungi saja website atau offline store Adelle Jewellery, toko perhiasan terpercaya dan bersertifikasi. Anda bisa menemukan beragam koleksi perhiasan berlian dalam model, jenis, dan harga yang bisa disesuaikan dengan selera Anda.