Jangan Sampai Tertipu! Ini Dia Tips Belanja Cincin Berlian Secara Online

14 September 2021 | 10:32 WIB
Jangan Sampai Tertipu! Ini Dia Tips Belanja Cincin Berlian Secara Online image
Berbelanja online bisa menjadi hal yang menakutkan bagi sebagian orang apalagi jika barang yang hendak dibeli adalah cincin berlian, mengingat cincin berlian memiliki harga yang tidak murah. Hal inilah yang membuat sebagian orang menganggap bahwa membeli cincin secara online terlalu berbahaya dan memiliki resiko untuk tertipu. 

Agar Adelle Friends dapat berbelanja cincin berlian dengan mudah dan nyaman, berikut Adelle Jewellery berikan beberapa tips aman dalam berbelanja perhiasan berlian secara online.

Pilih brand perhiasan yang memiliki toko offline sehingga jika ada masalah dengan pembelian, Adelle Friends dapat langsung mengunjungi store terdekat
Tidak dapat dipungkiri berbelanja di toko online sangat rentan dengan resiko penipuan. Tapi jangan khawatir, Adelle Friends bisa terhindar dari resiko ini dengan memilih toko perhiasan berlian online yang memiliki offline store terpercaya seperti Adelle Jewellery. Adelle Jewellery memiliki 7 toko offline yang tersebar di kota besar Indonesia sehingga jika ada masalah atau pertanyaan seputar produk yang di beli, Adelle Friends dapat mengunjungi store Adelle Jewellery terdekat.


Pastikan garansi toko 
Toko perhiasan online yang menyediakan garansi menandakan bahwa toko tersebut terpercaya dan memiliki reputasi yang baik. Garansi akan melindungi Adelle Friends jika cincin berlian yang yang di beli tidak diterima dalam keadaan baik ataupun hilang dalam proses pengantaran.

Perhatikan review & feedback dari pembeli lain
Untuk memastikan toko perhiasan yang di pilih terpercaya, pastikan Adelle Friends membaca feedback & review dari pembeli lain. Jika toko yang di pilih memiliki banyak ulasan positif maka dapat dikatakan toko tersebut sangat terpercaya. 

Tanya After Sales Service 
Cari toko perhiasan berlian yang menawarkan pembersihan dan perawatan cincin yang di beli tanpa membebankan tambahan harga. Adelle Jewellery misalnya. Kami memberikan free after sales service berupa pemersihan, polish & chrome, dan resize untuk cincin berlian yang Adelle Friends beli yang dapat dinikmati seumur hidup. Lihat After Sales service kami di sini.

Tanyakan Sertifikat pada Perhiasan Berlian
Sertifikat pada perhiasan berlian berisi informasi mengenai berlian dan membuktikan bahwa cincin berlian yang dibeli asli. Toko yang terpercaya menyediakan sertifikat untuk perhiasan berlian yang dijual. Sertifikat ini biasanya dikeluarkan oleh institusi berlian untuk menilai berlian  Ada banyak sertifikat yang dikeluarkan oleh institusi berlian seperti GIA ataupun GemEx. 

Semoga semua tips di atas bermanfaat ya Adelle Friends!