Mengenal 5 Tugas Bridesmaid dan Groomsmen dalam Pernikahan

24 June 2022 | 04:12 WIB
Mengenal 5 Tugas Bridesmaid dan Groomsmen dalam Pernikahan image

Prosesi pernikahan adalah salah satu momen penting bagi kedua calon mempelai.

Yang tak kalah pentingnya yaitu kehadiran orang terdekat yang selalu mendukung kedua insan tersebut.

Orang-orang terdekat inilah yang nantinya akan berperan sebagai bridesmaid (pengiring pengantin wanita) dan groomsmen (pengiring pengantin pria).

Selain menjadi pengiring pengantin, ada tugas bridesmaid dan groomsmen lain yang tak kalah pentingnya.

Pastinya kedua calon pengantin tidak mengurus acara pernikahan hanya berdua saja.

Selain keluarga, mereka juga membutuhkan bridesmaid dan groomsmen.

Intinya, tugas bridesmaid dan groomsmen adalah membantu kedua calon mempelai dari sebelum sampai diselenggarakannya acara pernikahan.

Tetapi, sebelum mengenal lebih jauh apa saja tugas bridesmaid dan groomsmen, sebaiknya Anda simak informasi berikut ini!

Pengertian Bridesmaid

Bridesmaid dikenal sebagai pengiring pengantin yang ditugaskan untuk membantu calon mempelai wanita dari sebelum hingga prosesi pernikahan digelar.

Jumlah orang yang ditunjuk pun bermacam-macam, tergantung keinginan calon pengantin.

Jumlahnya bisa mencapai 5 orang atau bahkan lebih.

Baik tugas bridesmaid dan groomsmen tergantung pada permintaan pasangan yang akan menggelar acara pernikahan.

Pengertian Groomsmen

Jika bridesmaid membantu calon pengantin wanita, maka groomsmen adalah pengiring pengantin pria.

Biasanya calon mempelai pria akan memilih sahabat atau kerabat untuk posisi ini.

Sama seperti bridesmaid, jumlah groomsmen juga tergantung dari kebutuhan.

Tetapi, jumlah bridesmaid dan groomsmen biasanya disamakan.

Misalnya, bila bridesmaid berjumlah 10 orang, maka groomsmen pun memiliki jumlah yang sama.

Apa Saja Tugas Bridesmaid dan Groomsmen

Setelah memahami pengertian dari dua posisi tersebut, saatnya Anda mengetahui apa saja tugas bridesmaid dan groomsmen selain menjadi pengiring pengantin.

  1. Membantu Persiapan Pernikahan

Tugas bridesmaid dan groomsmen yang pertama adalah membantu persiapan pernikahan sebelum digelar nantinya.

Mereka juga harus siap kapanpun dan di manapun jika kedua mempelai membutuhkan bantuan sebelum acara dimulai dan saat pelaksanaannya.

Biasanya pengantin akan memberikan tugas rinci yang berkaitan dengan pernikahan seperti membantu fitting baju pernikahan, membeli perlengkapan acara pernikahan, mencari makeup artist, membantu menyebarluaskan undangan, dsb.

  1. Menyiapkan Pesta Lajang Kedua Mempelai

Rasanya tidak lengkap jika menggelar prosesi pernikahan tanpa mengadakan pesta lajang terlebih dahulu.

Meskipun tidak wajib, pesta tersebut dimaksudkan sebagai pelepasan masa lajang kedua mempelai.

Tetapi, inti diadakannya pesta lajang yaitu membantu menghilangkan penat yang sebagian besar dirasakan oleh calon mempelai ketika mempersiapkan pernikahan mereka.

Tugas bridesmaid dan groomsmen adalah menjadi tuan rumah pesta lajang tersebut dan memastikan acaranya menyenangkan.  

Acara ini bisa diadakan di rumah, kafe, atau lokasi outdoor.

  1. Memberi Dukungan Mental

Sebelum mengikat janji suci, pasangan suami istri biasanya merasakan wedding jitter.

Kondisi tersebut menjadi bentuk ujian sebelum menikah yang membuat calon mempelai merasa gamang.

Mungkin saja pasangan tersebut malah bertengkar dan menambah stres di sela persiapan pernikahan.

Untuk itu tugas bridesmaid dan groomsmen adalah menenangkan keduanya sekaligus memberikan dukungan mental.

Caranya dengan mendengarkan curahan hati calon mempelai dan memberikan ketenangan sebagai orang terdekat mereka.

  1. Menjaga Barang Pengantin

Menjaga barang-barang pengantin seperti HP, tas, dompet, dan lain sebagainya terkadang menjadi tugas bridesmaid dan groomsmen.

Selain memudahkan pengantin ketika membutuhkan, bridesmaid dan groomsmen juga dapat memastikan bahwa barang-barang tersebut selalu aman.

  1. Memastikan Kedua Calon Mempelai Tidak Merasa Kelaparan

Pada hari pernikahan berlangsung, kedua calon mempelai pastinya akan sibuk menyapa para tamu yang hadir tanpa memperhatikan asupan makanan mereka sendiri.

Untuk itu tugas bridesmaid dan groomsmen adalah memastikan asupan makanan agar mereka tidak kelaparan.

Tugas bridesmaid dan groomsmen tidaklah mudah.

Apalagi mereka juga turut serta dalam menjaga kelancaran acara penting calon mempelai.

Jadi, pastikan bridesmaid dan groomsmen yang Anda pilih mampu membantu Anda dan pasangan dalam mewujudkan prosesi pernikahan sempurna.

Jangan lupa juga untuk melengkapi kesempurnaan Anda bersama pasangan dengan memilih koleksi cincin nikah dari Adelle Jewellery.

Temukan inspirasi cincin nikah dalam berbagai model dan jenis dengan mengunjungi website atau offline store Adelle Jewellery sekarang juga!