Di Jari Mana Seharusnya Cincin Tunangan Diletakkan?

24 November 2021 | 12:24 WIB
Di Jari Mana Seharusnya Cincin Tunangan Diletakkan? image
Lamaran pernikahan merupakan salah satu cara yang biasa dilakukan untuk menunjukkan keseriusan pasangan terhadap hubungannya. Pada acara lamaran, umumnya juga akan dilakukan prosesi tukar cincin dengan pasangan. Cincin tunangan, layaknya juga cincin pernikahan melambangkan ikatan cinta abadi. Inilah mengapa memberikan cincin diartikan sebagai simbol yang sakral.

Peletakannya pun ternyata sudah memiliki aturannya sendiri. Mengapa demikian? Hal ini karena peletakkan cincin di setiap jari memiliki makna yang berbeda. Begini penjelasan selengkapnya:
  • Ibu Jari

Menggunakan cincin di ibu jari menunjukkan bahwa Anda adalah orang yang ambisius. Namun, menggunakan cincin pada ibu jari juga bisa diartikan sebagai simbol dari kebebasan. Dengan memakai cincin di ibu jari, artinya Anda tidak sedang berada dalam sebuah hubungan romantis.
  • Jari Telunjuk

Tidak jarang wanita menggunakan cincin yang sama dengan teman sebagai lambang dari persahabatan. Biasanya, cincin persahabatan ini dikenakan pada jari telunjuk. Jika seorang wanita diberikan cincin oleh seorang pria dan cincin itu dikenakan di jari telunjuk, itu adalah cara halus untuk memberitahu sang pria bahwa hubungan mereka hanya sebatas teman dan sahabat.
  • Jari Tengah

Cincin yang digunakan di jari tengah menunjukkan karakter pemakainya yang gigih dan fokus dalam mengejar kesuksesan. Biasanya, mereka adalah sosok yang tidak mudah menyerah akan keinginannya, terutama dalam karier. Di samping itu, menggunakan cincin di jari tengah juga dipercaya sebagai jimat keberuntungan saat akan menghadapi masa sulit. Contohnya pada saat akan menghadapi wawancara atau ujian.
  • Jari Manis

Jari manis adalah jari paling umum untuk mengenakan cincin, terutama cincin pernikahan dan cincin tunangan. Jari manis sering dianggap sebagai bentuk rasa cinta dan kasih sayang antar pasangan. Orang yang romantis juga biasanya mengenakan cincin di jari manis.
  • Jari Kelingking

Cincin yang digunakan di kelingking kanan melambangkan keinginan yang tercapai. Sedangkan cincin yang digunakan di kelingking kiri, menandakan kesempatan dan perubahan. Jika Anda ingin mengucapkan selamat tinggal pada suatu hal di dalam hidup, menggunakan cincin di jari kelingking adalah salah satu cara untuk mengingatkan diri Anda agar tidak ragu membuka lembaran yang baru.

Jadi Di Jari Mana Cincin Pertunangan Diletakkan?

Parisian Je T'Aime Ring

Pemakaian cincin tunangan ternyata berkaitan erat dengan sejarah dan tradisi di berbagai belahan dunia. Sebagian besar orang menyematkan cincin tunangan pada jari manis di tangan kiri. Cara ini mengikuti tradisi masyarakat Romawi kuno. Dikatakan bahwa masyarakat Romawi pada kala itu percaya kalau jari manis memiliki pembuluh darah yang menuju langsung ke jantung. Pembuluh darah ini biasa dikenal dengan nama Vena Amoris atau "Vein of Love". Karena itulah, cincin tunangan yang menjadi simbol cinta digunakan pada jari manis.

Lalu sebagian pasangan di kebudayaan lain menggunakan cincin yang sama untuk bertunangan dan menikah. Jika seperti ini, maka cincin tunangan tersebut akan berpindah jari ketika sudah menikah, yaitu dari jari manis tangan kiri ke jari manis tangan kanan.

Namun ada juga mempelai wanita yang mengenakan cincin tunangan dan pernikahan yang berbeda. Beberapa tradisi memperbolehkan wanita untuk menumpuk / stacking cincin pernikahannya di atas cincin tunangan di jari manapun. Seperti misalnya mengenakan dua cincin pada jari manis tangan kiri.

Semua ini kembali pada kebudayaan dan preferensi masing-masing pasangan. Anda dan pasangan bebas menentukan ingin meletakkan cincin tunangan di jari yang sesuai dengan budaya dan kepercayaan Anda

***

Sekarang Anda sudah paham kan makna penggunaan cincin di setiap jari? Kini saatnya mempersiapkan cincin untuk acara pertunangan.

Jika Anda sedang mencari rekomendasi cincin tunangan atau perhiasan untuk dijadikan seserahan, Anda dapat menemukan berbagai inspirasi perhiasan dengan berbagai harga dan gaya hanya di website resmi Adelle Jewellery!